Rakernas Humas Direktorat Jenderal Vokasi Tahun 2022

Rakernas Humas Direktorat Jenderal Vokasi Tahun 2022 Angkat Tema : Bicara Vokasi Bicara Masa Depan

NEWS-Direktorat Jenderal Vokasi menggelar Rapat Kerja Nasional Humas Tahun 2022 yang diikuti oleh perwakilan satker di bawah naungan Ditjen Vokasi.
Acara ini digelar pada Senin-Kamis tanggal 28-31 Maret 2022 bertempat di Harris Hotel & Conventions Bekasi.
Tema yang diangkat dalam rakernas Humas tahun ini yaitu Bicara Vokasi Bicara Masa Depan.


Tema ini diangkat agar program unggulan SMK PK dan Kampus Merdeka Belajar Vokasi bisa semakin masif diketahui oleh masyarakat.
Humas di masing-masing satker harus membuat strategi komunikasi yang baik kepada masyarakat dengan semua platform yang ada bisa digunakan.
Acara ini dibuka secara langsung oleh Sekretaris Jenderal Vokasi Dr. Wartanto “Bicara komunikasi adalah membuat desain tim Humas yang solid untuk melakukan publikasi dan komunikasi serta strategi kepada masyarakat”, tutur Wartanto.” Sosialisasi program dilakukan agar pendidikan Vokasi lebih diketahui oleh masyarakat luas, agar minat masyarakat masuk di pendidikan Vokasi meningkat. Lulusan yang sukses dari Vokasi sudah banyak. Semoga pendidikan Vokasi makin hebat dan dicintai masyarakat, lulusan bisa menunjukkan kehebatan bangsa kita”, jelas Wartanto dalam sambutannya.


Ke depan perlu semakin sinergi antar satker dan lembaga agar bisa saling mendukung, terutama dalam dua program utama yang saat ini akan difokuskan yaitu program SMK Pusat Keunggulan (SMK PK) dan Kampus Merdeka Belajar. Humas kampus Polibatam juga ikut dalam acara ini dan siap mensukseskan program utama Dirjen Vokasi. Program SMK PK saat ini juga sudah berjalan di kampus Polibatam dengan beberapa SMK Negeri di kota Batam.
Program kampus merdeka belajar Vokasi di kampus Polibatam yang telah berjalan diantaranya yaitu program magang satu tahun, pembelajaran berbasis PBL, Program magang industri baik mahasiswa dan dosen juga sudah berjalan. Semoga dengan mengikuti Rakernas Humas Ditjen Vokasi Tahun 2022, maka program-program kehumasan Polibatam akan semakin baik, dan pendidikan Vokasi semakin diminati oleh masyarakat. Vokasi Kuat Menguatkan Indonesia.

Salam Polibatam…

Polibatam #HumasPolibatam #KamiVokasi #VokasiKuat #IndonesiaHebat #RakernasHumasVokasi2022