Polibatam Hadirkan CIT Training Program, Bekali Mahasiswa Kompetensi Energi dan Global Exposure

BATAM — Politeknik Negeri Batam (Polibatam) kembali menegaskan komitmennya dalam memperkuat kolaborasi internasional di bidang pendidikan vokasi dan pengembangan sumber daya manusia melalui pembukaan CIT Training Program yang dilaksanakan pada hari ini mulai pukul 09.45 WIB hingga selesai. Program ini merupakan tindak lanjut dari nota kesepahaman (MoU) yang ditandatangani di Tiongkok pada September 2025, serta dirancang untuk mendukung kebutuhan tenaga kerja terampil, khususnya bagi PT CCEPC di Batam.

Kegiatan pembukaan dihadiri oleh jajaran pimpinan dan mitra strategis, di antaranya Bambang Hendrawan, Direktur Politeknik Negeri Batam, Indra Hardian Mulyadi, Ketua Jurusan Polibatam, Hasnira, Koordinator Polibatam untuk CIT Training Program, serta delegasi mitra internasional dari Changjiang Institute of Technology (CIT) yakni Li Jiakun, Professor dan Dekan School of Energy, Wang Feng, Associate Professor, dan Luo Shisheng, Associate Professor sekaligus Direktur English Teaching and Research Office. Turut hadir pula Wahyu Widyasari Sandhy sebagai perwakilan dari HOPE International.

Rangkaian acara pembukaan diawali dengan sambutan dari Direktur Polibatam yang menekankan pentingnya program ini sebagai bentuk nyata internasionalisasi pendidikan vokasi. Dalam sambutannya, Direktur Polibatam menyampaikan dukungan penuh terhadap pelaksanaan CIT Training Program.

“Polibatam mendukung sepenuhnya program pelatihan ini sebagai bagian dari upaya meningkatkan kompetensi global mahasiswa vokasi. Melalui kolaborasi internasional seperti ini, kami ingin memastikan lulusan Polibatam tidak hanya siap bekerja di dalam negeri, tetapi juga mampu beradaptasi dan bersaing di lingkungan global,” ujar Bambang Hendrawan.

Perwakilan dari HOPE International dan Changjiang Institute of Technology (CIT) juga menyampaikan apresiasi atas sinergi yang terjalin, sekaligus menegaskan komitmen bersama dalam menyiapkan talenta vokasi yang sesuai dengan kebutuhan industri energi dan ketenagalistrikan. Kegiatan pembukaan kemudian ditutup dengan sesi foto bersama sebagai simbol penguatan kerja sama.

CIT Training Program dirancang sebagai program pelatihan intensif selama dua minggu yang diikuti oleh mahasiswa dari Program Studi Rekayasa Pembangkit Energi, Mekatronika, dan Teknologi Rekayasa Elektro. Menariknya, pelatihan ini tetap dilaksanakan meskipun berada pada masa libur akademik, menunjukkan tingginya komitmen institusi dan mahasiswa terhadap peningkatan kompetensi. Program ini diharapkan menghasilkan sertifikat kompetensi serta rekognisi mata kuliah yang dapat diakui dalam proses akademik.

Materi pelatihan akan dibimbing langsung oleh tenaga ahli dari mitra internasional, yakni Li Jiakun selaku Dekan School of Energy, Wang Feng sebagai dosen dan instruktur bidang kelistrikan, serta Luo Shisheng sebagai pengajar bahasa Mandarin. Selain penguatan teknis, mahasiswa juga dibekali kemampuan bahasa dan pemahaman budaya sebagai bekal pembelajaran dan potensi studi lanjut hingga ke Tiongkok.

Melalui pelaksanaan CIT Training Program ini, Polibatam berharap dapat menghadirkan model pengembangan SDM vokasi yang terintegrasi antara kampus, industri, dan mitra internasional. Program ini sekaligus menjadi langkah strategis Polibatam dalam mencetak lulusan yang kompeten, adaptif, dan siap berkontribusi dalam ekosistem industri global, khususnya di sektor energi dan teknologi.

#Polibatam#CITTrainingProgram#KerjaSamaInternasional#VokasiGlobal#InternationalCollaboration#SDMUnggul#EnergiDanTeknologi#KampusVokasi#KampusPBL#KampusCDIO#PolibatamBerdaya