Polibatam dan PGN Kolaborasi Serahkan Solar Drying System untuk Masyarakat Pulau Lanche

BATAM-Politeknik Negeri Batam (Polibatam) melalui Unit Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (P3M) kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pembangunan berkelanjutan dan pemberdayaan masyarakat. Bertempat di Pulau Lanche, Kota Batam, tim P3M Polibatam bersama Perusahaan Gas Negara (PGN) melaksanakan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat berupa penyerahan solar drying system (sistem pengering tenaga surya) untuk pengeringan limbah cangkang gonggong di Desa Binaan PGN pada Selasa, 30 September 2025.

Penyerahan alat dilakukan secara simbolis oleh Ketua Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat, Dr. Iman Fahruzi, S.T., M.T., bersama tim dari PGN Batam. Kegiatan ini merupakan hasil kolaborasi antara Polibatam dan PGN Batam sebagai bentuk sinergi perguruan tinggi dan industri dalam menerapkan inovasi teknologi ramah lingkungan untuk mendukung kegiatan ekonomi masyarakat pesisir.

Pembuatan solar drying system ini diketuai oleh Dr. Abdurahman Dwijotomo, S.T., M.Sc., dengan melibatkan Ketua Center of Excellence (COE) Treemine Polibatam, Budiana, S.Si., M.Si., serta beberapa mahasiswa dari Program Studi Teknik Rekayasa Elektronika (TRE), Jurusan Teknik Elektro Polibatam.

Sistem pengering tenaga surya tersebut berfungsi mempercepat proses pengeringan limbah cangkang gonggong yang banyak dihasilkan oleh masyarakat Pulau Lanche. Melalui teknologi ini, proses pengeringan dapat dilakukan lebih efisien dan higienis, sehingga limbah cangkang gonggong dapat diolah menjadi serbuk gonggong. Serbuk ini selanjutnya dapat dimanfaatkan sebagai bahan pupuk atau produk turunan lain yang memiliki nilai ekonomi tinggi.

Dengan terlaksananya kegiatan ini, diharapkan kolaborasi antara dunia akademik dan industri dapat terus berlanjut untuk menghasilkan inovasi yang memberi manfaat langsung bagi masyarakat, khususnya dalam bidang pengelolaan limbah dan pengembangan ekonomi kreatif berbasis lingkungan.

#Polibatam #KampusPBL #P3MPolibatam #PGN #PengabdianKepadaMasyarakat #TeknikElektroPolibatam #COETreemine #GreenInnovation #KampusInovatif #PolibatamBerbagi #KolaborasiPolibatam